Ads 468x60px

Tuesday, August 27, 2013

Pokémon X and Pokémon Y

Pada tanggal 12 Oktober tahun ini, Nintendo® dipastikan akan merilis secara internasional konsol game baru untuk N3DS yang saat ini sedang ramai diperbincangkan.
Yap, ini adalah video game Pokémon versi terbaru dalam 2 edisi, yaitu "Pokémon X" dan "Pokémon Y". Karena masih diproduksi oleh Nintendo®, maka gameplay-nya pun masih sama.
Masih ber-genre 'adventure', dan masih tetap pada misi yang sama, player ditugaskan untuk melakukan petualangan besar dalam rangka membantu seorang professor dalam research mengenai Pokémon. 
Tapi pada dasarnya banyak orang menyukai seri game Nintendo® ini karena banyak sekali variasi dari jenis-jenis Pokémon itu sendiri, Pokémon battle yang seru dan membutuhkan strategi penuh (dilengkapi type-matchup), Pokémon merupakan game adventure yang gak gampang ditamatkan, banyak misi, dan masih banyak beragam alasan lainnya kenapa kamu harus suka Pokémon...

Dan kali ini, Nintendo® melakukan sebuah renovasi baru beralih dari konsol game Pokémon untuk GBA, NDS, dan saat ini khusus untuk N3DS. "Pokémon X" dan "Pokémon Y" akan menjadi game favorit dengan fitur-fitur baru yang ditambahkan. Game ini diprediksikan bakalan laku keras di pasaran. Uooooh!!

Lalu, apa saja sih yang baru di  "Pokémon X" dan "Pokémon Y"?  
  1. New Region
    Dalam setiap story-nya game Pokémon selalu menghadirkan apa yang disebut sebagai region, yaitu daerah atau kawasan. Tentu saja region baru, lokasi baru, tempat-tempat unik yang baru,menjadikan game ini mempunyai sisi menarik petualangan baru tak terduga yang siap dijelajah kapan saja!

    The Map of Kalos Region

    2.    New Pokédex and also new Pokémon
         Nah, ini dia bintang utamanya, Pokémon! Karena region-nya bernama Kalos,      
         Pokédex-nya juga disebut sebagai 'Kalos Pokédex'. Untuk Pokémon X dan 
         Pokémon Y, jenis-jenis Pokémon-nya ada banyak yang baru dan tidak sedikit juga  
         Pokémon lama yang dihadirkan kembali. Yang sangat banyak diperbincangkan 
         adalah starter-nya atau Pokémon pertama yang biasa dipilih sebelum memulai 
         petualangan. Ada juga Pokémon legenda (Legendary Pokémon) baru yang tak 
         kalah hebat dengan legendaries lama. Oh iya, di samping itu ada Fairy-type  
         Pokémon, type yang benar-benar baru muncul di versi ini yang juga menjadi point 
         penting.
    New starters, type masih sama yaitu Grass, Fire, dan Water



    New Legendary Pokémon!
    One of the new Fairy-type Pokémon, Sylveon


    3.    New Characters
    Tentunya karakter-karakter di versi ini juga baru. Untuk avatar player pun sudah baru, juga Pokémon Professor yang baru yaitu Professor Sycamore, Gym leaders, dan villain baru yaitu "Team Flare".
    Team Flare

    4.    New Features
    Pokémon X and Pokémon Y akan dirilis khusus untuk N3DS, game ini juga merupakan salah satu game Pokémon perdana untuk N3DS selain "Pokémon Mystery Dungeon : Gates to Infinity". Karena dirilis dalam kemasan baru, fitur-fiturnya pun bertambah lengkap dan seru.
    Inilah fitur yang benar-benar baru muncul di seri ini:
    Nah, sudah merasa cukup dibekali informasi kan?
    Sepertinya para Pokémon Trainer udah mulai gak sabar nih pingin mencicipi petualangan di Kalos Region...
    Semoga bermanfaat~terimakasih..

     
    Informasi didapat dari Official Site http://www.pokemonxy.com/en-us/root/ 
    Ditulis oleh Jonathan Alvin, sesuai kebutuhan.

0 comments:

Post a Comment

 
Blogger Templates